Radio Rodja 756AM

Senin, 02 Juni 2014

"AHLUL GOSIP WAL JAMA'AH"

:: Tanggapan untuk pembuat status "AHLUL GOSIP WAL JAMA'AH" ::

Sufyan Bin Ranan


Tanpa mengurangi rasa hormat kami kepada al Ustadz, sedikit al faqir memberikan tanggapan terkait status 'intoleran' yang dibuat dengan mendiskreditkan sesuatu yang mestinya tak perlu di dikreditkan.

1. Hendaknya legowo, ini masalah ijtihadi bukan prinsip dan sebagian dari kita belum terbiasa dihadapkan perihal ini, seolah laksana kerbau yang baru lepas dari kandangnya apapun yang ada diluar itu di 'sikat' padahal yang 'disikat' adalah suatu yang biasa.

2. Kalau sekiranya kita menganggap saling menjatuhkan capres satu dengan lainya dianggap mutlak sebuah 'GOSIP' bagaimana dengan anda yang 'menggosipkan' bahkan menuduh saudaranya 'tukang gosip dan peramal', bukankah ini pun adalah GOSIP yang anda buat. bertaqwalah kepada Allah jangan ahlul gosip : teriak 'ahlul gosip'.

3. Berbeda antara kampanye hitam dengan kampanye fakta bernuansa negatif sebagaimana al Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal mengklasifikannya.

4. penulis status berkata "Yang patut disayangkan sebagian tukang gosip justru berprofesi sebagai JURU DAKWAH. Bukannya mengajak ummat kembali kepada Islam Al qur'an & Al hadits, malah jamaahnya diajak gosip, maka jadilah AHLUL GOSIP WAL JAMAAH."

Perkataan diatas perkataan yang tidak mendasar, perkataan yang tidak melihat hakikat suatu atsar. kalau sekiranya ia melihat tentu ia akan memahami apa arti mengajak ummat dalam kondisi ini.

Semoga Allah senantiasa memberikan taufiq Nya kepada kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Article's :

QAULAN-SADIDA.BLOGSPOT.COM

SEKOLAH YUUK..!!