Kamis, 05 Juni 2014
ADA GULA ADA SEMUT
:: ADA GULA ADA SEMUT ::
Abu Usaamah Sufyan Bin Ranan
Saudaraku…
Semut adalah jenis hewan serangga yang Allah cantumkan secara khusus dalam al Qur’an saking khususnya dinamakan sebuah surat dalam al Qur’an yakni An Naml yang berarti Semut, Masya Allah suatu keistimewaan yang ada pada diri nya sehingga Allah patenkan namanya, Allah abadi kan jenisnya didalam al Qur’an.
Saudaraku..
Ada Gula Ada Semut, ada pahala ada amal merupakan peristilahan yang terpacu dalam satu kesatuan tidak bisa dipisahkan oleh yang lain, kalau lah semut saja berusaha untuk menghampiri gula nan jauh di mata dengan sabar ia melangkah dalam perjalanan jauh, lalu sekiranya pun mereka dapat 1 butir gula tidak langsung mereka santap melainkan mereka bergotong royong kembali lagi pulang ke lubang atau sarangnya untuk di nikmati bersama.
Lelah, letih, hanya mengambil gula sebutir, dengan perjalanan jauh dan kembali lagi dengan beban mengangkat gula ke sarang, merupakan ikhtiar dan tawakal seekor semut dalam mencari makan, oleh karenanya janganlah kita sepelekan ibadah dan pahala yang kita pandang kecil meskipun hanya membuang duri / penghalang dari jalan, kecil hal tersebut dimata kita namun di sisi Allah pahalanya besar..!! yakni Bagian dari keimanan, Allahu Akbar, Terkadang sepele dilihat akan tetapi besar di pelupuk mata.
Apa Kata Rasulullah shalalllahu alaihi wa sallam :
“Iman itu ada 70 atau 60 sekian cabang. Yang paling tinggi adalah perkataan ‘laa ilaha illallah’ (tiada sesembahan yang berhak disembah dengan benar selain Allah), yang paling rendah adalah menyingkirkan gangguan dari jalanan, dan sifat malu merupakan bagian dari iman.” (HR. Bukhari ]
“…..kamu membuang gangguan dari jalan adalah sedekah.”(HR.al-Bukhari }
Arungilah jalan-jalan kebaikan dengan niat yang ikhlas, sekecil apapun suatu ibadah kalau dijalankan dengan keikhlasan tentu besar pahala menanti disisi Allah ta’ala dan sebesar apapun ibadah kalau dijalankan dengan tiada keihklasan maka jangankan pahala yang sedikit yang diperoleh melainkan benar – benar Tanpa pahala sedikitpun. Waiyyadzubillah.
Semoga kita bersama-sama saling mendo’akan agar senantiasa mudah melaksanakan ibAdah sekecil apapun tanpa kemalasan, kecilnya suatu ibadah sekiranya dijaga keikhlasan maka akan menjadi pahala yang berlimpah. Amin
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Article's :
-
▼
2014
(85)
-
▼
Juni
(13)
- STOP IMPOR ISLAMPHOBIA..!!
- BERKORBAN TERUNTUK KUPU-KUPU MALAM
- AWALI PUASA BERSAMA PEMERINTAH
- HARI GINI…. PERCAYA ZODIAK..!!??
- KLENIK NGUBUR ARI-ARI BAYI
- UNTUKMU... PEMERHATI MASJID ALLAH
- INGAT…!! BULAN INI, BULAN SYA’BAN
- ADA GULA ADA SEMUT
- KISRUH RUMAH TANGGA
- "AHLUL GOSIP WAL JAMA'AH"
- SATU ATAU DUA, PILIH AKU… ATAU dia…!!?
- FACEBOOK-Ku.. Solmet-ku
- MENYUNTING HATI DENGAN HATI
-
▼
Juni
(13)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar