Minggu, 26 Januari 2014
LEBAY MENILAI SALAFY
:: BERSIKAP "LEBAY" MENILAI SALAFY ::
[ SAVE HANG BATAM]
Saudaraku,
Tahukah anda, apa itu Lebay..?
Adalah sikap yang terdapat pada seseorang dalam hal menyikapi sesuatu yang melampaui batas dari garis finish yang telah ditetapkan, alias berlebihan.
Kita memuji Allah atas tersebarnya Dakwah Tauhida dan Sunnah di Bumi Nusantara ini, meskipun ada halangan serta hambatan dalam dakwah itu adalah hal yang lumrah, suatu hal yang biasa, jangankan kita sebagai makhluk terbelakang lihatlah Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam pun mengalami pahitnya medan dakwah dan lebih pahit perjuangannya dibanding perjuangan kita, oleh karena itu tidaklah heran terjangan benalu dan anak panah dari arah manapun pasti akan menghadang dakwah yang haq ini karena sudah sunatullah lihatlah wasiat kekasih kita, qudwahserta uswah kita Muhammad shalallahu 'alaihi wa sallam bersabda :
"Islam awalnya asing dan kelak akan kembali menjadi asing sebagaimana awalnya maka beruntunglah bagi al-Ghuraba' (orang-orang yang asing)." - HR Muslim, no. 145
Asing..? saya tidak mengatakan asingnya seseorang melainkan asingnya Islam, asing terhadap islam dengan kesempurnaannya serta kemurnian agama ini ditengah kebanyakan orang lalai terhadapnya.
Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam mensifatkan mereka yang mengamalkan dienul islam adalah
"Orang-orang shalih yang berada di tengan banyaknya orang-orang yang buruk, orang yang mendurhakai (menentang) mereka lebih banyak daripada mentaati mereka. – HR Ahmad 2/177.
Terbukti..!!
Saat ini adalah saat dimana keterasingan itu terjadi, orang yang mendakwahkan tauhid dianggap menyimpang, mendakwahkan sunnah dianggap salah, lalu apa yang dianggap bener ..? janganlah 'LEBAY' menilai sesuatu wahai saudaraku..!!
Tauhid adalah Tauhid dan sunnah adalah Sunnah, kenapa harus dihujat..?
janganlah 'lebay saudaraku..!!
Salafy dipandang 'mengkafirkan' kaum muslimin, memecah belah persatuan islam, antek yahudi, dan segala unek-unek lainya..!!
janganlah 'lebay' saudaraku..!!
Buktikan dari burhan yang kalian miliki dimana letak pengkafiran terhadap kaum muslimin, sedangkan kami pun dituduh murji'ah [lembek] oleh kaum takfiri.
Buktikan dari burhan yang kalian miliki secara ilmiyyah dimana letak memecah belah barisan kaum muslimin, sedangkan kami berdakwah untuk bersatu diatas tauhid dan sunnah Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam.
Buktikan dari burhan kalian bahwa kami adalah antek Yahudi sedangkan kami bersikap keras terhadap kaum orang-orang kafir..?
Buktikan..?
Buktikan secara ilmiyyah bukan dengan statement spanduk yang asal ngomong, asal ucap, yang mana jika demikian Anak SD pun bisa melakukan sebagaimana kalian lakukan, bukankah kalian adalah orang-orang yang 'alim, orang orang yang Allah anugerahi dan diberi petunjuk ..?
Bukan dengan kekerasan,!!
Bukan dengan anarkis..!!
jika demikian, maka apa beda antara preman dengan orang berilmu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Article's :
-
▼
2014
(85)
-
▼
Januari
(20)
- CINTA ITU MEMBUTAKAN
- LEBAY MENILAI SALAFY
- TIPS MENCARI calon ISTRI
- BANJIR LAGI, LAGI-LAGI BANJIR
- LAKSAMANA TNI DUKUNG RADIO HANG FM BATAM
- AUTIS TANPA SADAR
- SIAPA YANG BERHAK BERPOLITIK ? DAN KAPAN ?
- SALAFIYYAH DAN POLITIK
- AHLUSSUNNAH TAAT KEPADA PENGUASA MUSLIM
- SALAFY PENJILAT PEMERINTAH..?
- BAHAYA MELAWAN PEMERINTAH
- PRINSIP MUAMALAH DENGAN PENGUASA [1]
- PRINSIP MUAMALAH DENGAN PENGUASA [2]
- PRINSIP MUAMALAH KEPADA PENGUASA [3]
- RAPORT MERAH DEMOKRASI
- HUKUM MENGEMIS
- SUAMI PEMAKAN GAJI ISTERI
- ANCAMAN BAGI SUAMI PELIT..!!
- CARA CERDAS MENCARI NAFKAH
- REZEKI HARUSKAH MATERI..?
-
▼
Januari
(20)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar