Radio Rodja 756AM

Jumat, 10 Juli 2015

:: AKHIRAT ITU TERNYATA TIDAK ADA...?














:: AKHIRAT ITU TERNYATA TIDAK ADA...?

Sufyan Bin Ranan


Sy pernah membaca sebuah tulisan berbentuk pertanyaan kepada salah seorang 'Ulama :

"Ya Syaikh bagaimana saat kita diwafatkan ternyata akhirat itu tidak ada..?"

Syaikh dengan cerdas menjawab (gag muluk-muluk dan sangat singkat mematahkan syubhat ini) apa jawaban beliau :

syaikh menjawab :
" Bagaimana jika anda diwafatkan ternyata akhirat itu ada..?"

=====∞=====
tanggapan :

Subhanallah...
jawaban yang singkat namun memuaskan,
Sebuah ungkapan ada yang pernah mengatakan :
"jangan harap manis jika masih ada pahit"

(mungkin) dikalangan yang kurang iman ingin berandai-andai jika akhirat itu tidak ada, tentu tidak ada hisab, tidak ada surga dan neraka pemahaman atheis ini menjadikan seorang yang wafat adalah wafat tanpa adanya pembalasan yang mereka sebut REST in Peace (RIP).

Padahal alam kubur adalah awal dari kehidupan, awal perjalanan manusia dan itu pasti terjadi, segala sesuatu yang Allah turunkan dalam kitabNya adalah Benar adanya, sebagai orang yang iman tentu kita meyakini tanpa ada sedikitpun keraguan sebab Allah ta'ala berfirman :

ذَٰلِكَ الْكِتَابُ لَا رَيْبَ ۛ فِيهِ ۛ هُدًى لِّلْمُتَّقِينَ الَّذِينَ يُؤْمِنُونَ بِالْغَيْبِ

Kitab (al-Qur‘ân) ini tidak ada keraguan padanya, petunjuk bagi mereka yang bertakwa (yakni) mereka yang beriman kepada yang ghaib”. [QS. al-Baqarah:2-3]

Sehingga seorang muslim tentu wajib iman kepada Akhirat dan pembeda dari keyakinan orang kafir, maka sangat aneh jika seorang yang mengaku muslim namun meragukan adanya Akhirat.

Allah ta'ala menerangkan dalam firmanNya :
"jika datang kematian kepada seseorang dari mereka, ia berkata,
“Ya Rabbku kembalikanlah aku (ke dunia) agar aku berbuat amal yang shalih yang telah aku tinggalkan. Sekalikali tidak. Sesungguhnya itu adalah perkataan yang diucapkannya saja. Dan di hadapan mereka ada Barzakh (pembatas) hingga hari mereka dibangkitkan. [QS. al-Mukminûn:100]

Semestinya ini menjadikan kita mawas diri, giat dalam beramal sekecil apapun amalan kita lakukanlah sebab kita tidak tahu letak diterimanya Amal meskipun kita hanya sekedar menyingkirkan penghalang dijalan sekiranya Allah ridha dan terima amalan kecil itu masya Allah bukankah seorang Pelacur dimasukan ke surga lantaran memberikan minum kepada anjing..? ini menunjukan rahmat Allah yang luas.

Akan tetapi harapan harus diiringi rasa takut, takut kepada Allah untuk berbuat maksiat, karena akhirat itu Nyata bukan sua
tu Khayalan.

semoga kita di berikan keteguhan Iman dan kemudahan dalam beramal shalih dan berharap surga. Aamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

QAULAN-SADIDA.BLOGSPOT.COM

SEKOLAH YUUK..!!